Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, mengumumkan berita duka atas gugurnya seorang pilot tempur muda bernama Kapten Pavlo Ivanov, 26 tahun, dalam sebuah misi menggunakan jet tempur F-16.
Zelensky menyampaikan belasungkawa mendalam kepada keluarga dan rekan-rekan Kapten Ivanov, serta menyatakan bahwa investigasi menyeluruh tengah dilakukan untuk mengetahui penyebab insiden tersebut.
"F-16 kami, Mirage, MiG, dan seluruh kekuatan udara tempur dengan berani melaksanakan tugas untuk membela negara dan mendukung operasi di darat," tegas Zelensky. Ia juga menambahkan bahwa Angkatan Udara Ukraina terus memainkan peran vital dalam melindungi negara dari serangan rudal dan drone Rusia.
Lokasi dan detail lebih lanjut mengenai peristiwa gugurnya Kapten Ivanov belum diungkapkan.
Peristiwa ini terjadi di tengah intensitas serangan yang terus berlanjut. Terbaru, Rusia kembali melancarkan serangan drone ke Kyiv, mengakibatkan empat orang terluka. Militer Ukraina mengklaim berhasil menembak jatuh sebagian besar drone yang menyerang.
Konflik antara Rusia dan Ukraina telah berlangsung sejak awal tahun 2022, dan hingga kini belum ada tanda-tanda penyelesaian yang konkret.