Aktor Omara Esteghlal semakin menunjukkan rasa cintanya kepada sang kekasih, Prilly Latuconsina. Terbaru, Omara terlihat hadir di kelas tempat Prilly mengajar sebagai dosen.
Melalui unggahan di Insta Story pribadinya, Omara mengungkapkan bahwa dirinya kembali menjadi seorang murid yang mendengarkan dosen memberikan materi perkuliahan. "Kembali jadi murid," tulis Omara dalam unggahannya.
Setelah mengumumkan hubungan asmara mereka ke publik, Omara dan Prilly memang seringkali memamerkan kemesraan dan saling memberikan dukungan di media sosial.
Kedekatan mereka bermula sejak tahun 2012, saat keduanya masih menjadi artis cilik. Sempat terpisah karena Omara melanjutkan studi di luar negeri, mereka kembali bertemu dalam proyek film "Budi Pekerti" pada tahun 2022. Dari situlah, hubungan mereka semakin erat hingga akhirnya memutuskan untuk berpacaran.
Prilly Latuconsina sendiri kini dipercaya menjadi dosen tetap di jurusan Broadcasting, Digital Media, dan Film di London School of Public Relations (LSPR), yang merupakan almamaternya. Sebelum menjadi dosen tetap, Prilly telah aktif sebagai dosen praktisi di berbagai universitas ternama, termasuk Universitas Gajah Mada (UGM) dan Universitas Diponegoro (UNDIP).