Tim nasional Indonesia U-17 harus mengakhiri perjuangan mereka di Piala Asia U-17 2025 setelah dikalahkan Korea Utara U-17 dengan skor telak 0-6. Pertandingan perempat final ini berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City Hall, Jeddah, pada Senin (14/4). Kekalahan ini sekaligus mengubur impian Garuda Muda untuk melangkah lebih jauh ke babak semifinal.
Korea Utara membuka keunggulan di menit ketujuh melalui Choe Song Hun, memanfaatkan umpan sepak pojok. Selang dua menit, gawang Indonesia kembali terancam oleh Ri Kyong Bong, namun tendangannya masih melebar. Indonesia sempat memberikan perlawanan melalui tendangan bebas Evandra Florasta di menit ke-10, namun juga belum membuahkan hasil.
Korea Utara terus menekan dan berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-19 melalui tembakan voli Kim Yu Jin. Dominasi Korea Utara berlanjut hingga akhir babak pertama.
Di babak kedua, Korea Utara semakin tak terbendung. Ri Kyong Bong mencetak gol di menit ke-47, disusul gol penalti Kim Tae Guk di menit ke-60 setelah I Putu Panji dianggap melakukan handball. Hanya berselang satu menit, Ri Kang Rim menambah penderitaan Indonesia dengan gol kelima. Park Ju Won menutup pesta gol Korea Utara di menit ke-77, menjadikan skor akhir 0-6.
Meskipun tersingkir di perempat final Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 telah memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025.