Gitaris Scorpions, Rudolf Schenker, dan vokalis Klaus Meine menyimpan kenangan manis tentang Indonesia. Salah satu momen tak terlupakan adalah proses kreatif di balik lagu "When You Came Into My Life".
Lagu yang ternyata merupakan kolaborasi dengan musisi legendaris Indonesia, almarhum Titiek Puspa, dan James F. Sundah.
"Kami punya sesuatu yang spesial di Indonesia. Saat itu kami ciptakan lagu bersama Titiek Puspa dan James Sundah berjudul “When You Came Into My Life”. Lagu ada di album kami," ungkap Rudolf Schenker. Ia juga menambahkan rasa terima kasih karena Indonesia telah menginspirasi mereka dalam menciptakan lagu yang sangat spesial ini.
Lagu ini menjadi bagian dari album Scorpions yang berjudul ‘Pure Instinct’ yang dirilis pada tahun 1996.
Hingga kini, "When You Came Into My Life" telah ditonton lebih dari 7,2 juta kali di YouTube dan menjadi salah satu lagu populer Scorpions setelah "Still Loving You" dan "Wind of Change".
Secara lirik, lagu ini menceritakan tentang seseorang yang merasa hampa dalam hidupnya. Kata-kata seperti "I’ve been looking for, I’ve been waiting for" menggambarkan perasaan kosong dan pencarian makna.
Kehadiran sosok yang dicintai mengubah segalanya. Judul lagu "When You Came Into My Life" melambangkan hadirnya cahaya baru yang memberikan warna dan makna dalam kehidupan.
Lagu ini juga mengungkapkan rasa syukur dan kekaguman mendalam terhadap pasangan. Lirik seperti "You give me your smile, you give me your soul, your innocent love" menunjukkan bahwa cinta bukan hanya tentang perasaan, tetapi juga tentang dukungan emosional yang mampu mengangkat seseorang dari keterpurukan.