Jakarta – Penggemar setia Syifa Hadju mungkin bertanya-tanya, kenapa sang idola belum terlihat lagi berakting di televisi maupun film layar lebar. Ternyata, bukan karena sepi tawaran pekerjaan, lho!
Syifa Hadju memberikan penjelasan langsung kepada para penggemarnya saat melakukan siaran langsung di Instagram. Cuplikan obrolan tersebut kemudian viral di berbagai akun penggemar.
Artis kelahiran 13 Juli 2000 ini mengaku merasa sangat lelah usai menjalani syuting sinetron selama setahun penuh. "Kemarin kan aku sudah sinetron, kayak setahunlah ya hitungannya. Terus aku ngerasa kayak ternyata capek banget buat aku karena draining banget kan," ungkap Syifa.
Meskipun lelah, Syifa bersyukur masih bisa menikmati liburan di sela-sela kesibukannya. "Cuma kan biasanya kayak aku tuh kalau kerja misalnya web series atau film syuting berapa bulan, habis itu libur berapa bulan. Nah, ini tuh aku kan kayak jedanya tuh dikit banget. Apalagi pas sudah running sinetronnya aku non stop kerja," lanjutnya.
Syifa mengakui, baginya, ritme kerja yang padat tersebut cukup menguras tenaga. "Jadi buat karakter orang seperti aku ini sebenarnya… ini balik lagi ke personal preference aja sih. Cuma buat karakter anak seperti aku ini agak melelahkan. Maksudnya aku gak mau ke-pressure untuk kayak oke apa nih, gitu," jelasnya.
Lebih lanjut, kekasih El Rumi ini juga enggan terburu-buru mengambil proyek. Ia mengakui bahwa sebenarnya banyak tawaran yang masuk. Namun, ada satu hal yang membuatnya selektif.
"FYI juga nih, dari kemarin sebenarnya ada aja tawaran yang masuk, tapi kalau kalian tahu market film dan series itu sekarang lagi kiblatnya ke 17/21+. Jadi banyak adegan-adegan yang mengharuskan aku untuk ‘begitu’. Aku tuh tidak ke situ arahnya," kata Syifa sambil tersenyum.
Syifa ingin memberikan sesuatu yang berbeda kepada para penggemarnya. Ia ingin memilih proyek yang benar-benar membuatnya nyaman dan menyukai ceritanya.
"Jadi aku pengin ini ada sesuatu yang spesial buat kalian gitu. Jadi aku pengin dapat project yang benar-benar bisa bikin aku enjoy dan aku suka banget sama ceritanya," pungkas Syifa Hadju.
Sebagai informasi, Syifa Hadju terakhir membintangi film pada tahun 2024, dengan dua judul film yaitu Ayo Balikan dan Dinda. Sementara itu, sinetron terakhir yang ia bintangi adalah Saleha, yang tayang dari tahun 2024 hingga 2025.