Kabar kurang mengenakkan datang dari komika Praz Teguh. Ia mengabarkan melalui media sosial bahwa dirinya sedang menjalani perawatan di rumah sakit. Dengan gaya khasnya, Praz menyampaikan keluhannya tentang kondisi tersebut.
"Lekas sembuh saya!! Paling males beginilah!!!" tulis Praz di unggahannya, Minggu (6/7/2025).
Unggahan tersebut seketika dibanjiri doa dan dukungan dari rekan-rekan selebritas dan tokoh publik. Yuni Shara menjadi salah satu yang pertama memberikan semangat.
"Loh! Sakit opo Prazz… Semangat sehat ya," tulis Yuni di kolom komentar.
Komika Dicky Difie juga tak mau ketinggalan memberikan perhatian. "Cepet sembuh abaangg praazz ..????" tulis Dicky.
Ustadz Derry Sulaiman pun turut mendoakan kesembuhan Praz dengan doa singkat.
"Al Fatihah. Semoga lekas sembuh, sanak ????????," tulisnya.
Penyebab Praz harus dirawat di rumah sakit belum diketahui secara pasti. Namun, unggahannya telah menuai simpati dari banyak pihak, termasuk para penggemar yang berharap Praz segera pulih dan bisa kembali menghibur.