Don Pettit, astronot senior NASA, merayakan momen istimewa ulang tahunnya yang ke-70 dengan mendarat kembali di Bumi setelah menyelesaikan misi tujuh bulan di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).
Kapsul Soyuz yang membawa Pettit bersama dua kosmonot Rusia, Alexei Ovchinin dan Ivan Vagner, berhasil mendarat di Kazakhstan pada Minggu, 20 April 2025. Pendaratan sukses ini bertepatan dengan hari ulang tahun Pettit.
Selama berada di luar angkasa, mereka telah mengorbit Bumi sebanyak 3.520 kali, menempuh jarak luar biasa 150 juta kilometer.
Penerbangan ini menandai misi keempat bagi Pettit, yang telah menghabiskan lebih dari 18 bulan di orbit selama karirnya yang membentang hampir tiga dekade.
Kapsul mendarat di wilayah terpencil dekat Dzhezkazgan, Kazakhstan, pada pukul 06.20 waktu setempat, lebih dari tiga jam setelah meninggalkan ISS.
Gambar dari NASA menunjukkan kapsul Soyuz turun menggunakan parasut dengan latar belakang matahari terbit yang indah.
Setelah tiba di darat, Pettit dan rekan-rekannya disambut oleh tim penyelamat dan langsung dibawa ke tenda medis untuk pemeriksaan.
NASA menyatakan bahwa meskipun Pettit tampak sedikit lelah setelah keluar dari kapsul, kondisinya baik dan sesuai dengan yang diharapkan setelah kembali dari luar angkasa.
Setelah pemeriksaan medis, Pettit dijadwalkan terbang ke Karaganda, Kazakhstan, sebelum melanjutkan perjalanan ke Pusat Antariksa Johnson di Texas dengan pesawat NASA.
Selama misi mereka di ISS, para astronot melakukan berbagai penelitian, termasuk teknologi sanitasi air, pertumbuhan tanaman di luar angkasa, dan perilaku api dalam gravitasi mikro.
Misi tujuh bulan ini lebih singkat dibandingkan pengalaman astronot NASA lainnya, seperti Butch Wilmore dan Suni Williams, yang sempat terdampar selama sembilan bulan di luar angkasa akibat kerusakan teknis pada pesawat antariksa yang mereka uji.