Jack Dorsey Luncurkan Sun Day: Aplikasi Pelacak Sinar UV dan Vitamin D

Jack Dorsey, tokoh di balik Twitter, kembali hadir dengan inovasi terbarunya: aplikasi bernama Sun Day. Aplikasi ini dirancang untuk memantau paparan radiasi ultraviolet (UV) dan mengoptimalkan asupan vitamin D harian.

Dorsey memperkenalkan Sun Day melalui akun X miliknya pada hari Minggu (13/7). Aplikasi ini sudah tersedia melalui TestFlight di iOS, dan kode sumbernya dapat diakses di GitHub bagi para pengembang yang tertarik.

Sun Day dikembangkan dengan alat coding open source bernama Goose. Aplikasi ini menawarkan antarmuka yang sederhana dan informatif. Pengguna dapat melihat Indeks UV lokasi mereka, detail mengenai tutupan awan, serta waktu matahari terbit dan terbenam.

Lebih lanjut, pengguna dapat menentukan jenis kulit mereka dari enam pilihan yang tersedia, dan memilih jenis pakaian yang dikenakan. Berdasarkan informasi ini, Sun Day akan menghitung durasi aman paparan sinar matahari sebelum kulit terbakar.

Aplikasi ini juga memberikan informasi mengenai kebutuhan vitamin D minimum pengguna. Dengan fitur pelacakan paparan UV, Sun Day akan mencatat jumlah vitamin D yang diperoleh selama sesi penjemuran, serta total asupan vitamin D sepanjang hari.

Sebelum Sun Day, Dorsey juga memperkenalkan Bitchat, aplikasi pesan yang beroperasi melalui jaringan mesh Bluetooth. Bitchat memungkinkan pengiriman pesan tanpa koneksi seluler atau WiFi. Aplikasi ini juga sedang diuji coba di TestFlight untuk perangkat iOS.

Selain itu, Dorsey juga dikenal sebagai pencipta Bluesky, platform media sosial yang mirip Twitter. Bluesky lahir tak lama setelah Elon Musk mengambil alih Twitter.

Scroll to Top