Setelah sukses mengguncang Kediri, Final Four PLN Mobile Proliga 2025 siap melanjutkan gebrakan di GOR Jatidiri, Semarang, pada 24–27 April 2025. Pertarungan sengit tim-tim terbaik bola voli Indonesia ini akan memperebutkan tiket menuju Grand Final di Yogyakarta, 10–11 Mei 2025.
Di sektor putra, Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta LavAni Livin’ Transmedia, Surabaya Samator, dan Palembang Bank SumselBabel akan beradu strategi dan kekuatan untuk mengamankan tempat di partai puncak. Sementara itu, di kategori putri, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Electric PLN, dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia juga tak mau kalah dalam mengejar impian yang sama.
Proliga 2025 semakin menarik dengan kehadiran bintang-bintang voli internasional dan nasional. Jordan Thompson memperkuat Pertamina Enduro, Kelsey Robinson Cook membela Electric PLN, dan Megawati Hangestri Pertiwi, sang "Megatron" yang baru pulang dari Korea Selatan, siap memberikan yang terbaik untuk Petrokimia Pupuk Indonesia.
Jakarta LavAni, tim milik Susilo Bambang Yudhoyono, datang ke Semarang dengan rekor tak terkalahkan. Dua kemenangan 3-0 beruntun membuat mereka menjadi salah satu kandidat kuat lolos ke Grand Final. "Kami berharap bisa meraih kemenangan di Semarang untuk mengamankan tempat di Grand Final," kata asisten pelatih LavAni, Erwin Rusni.
Di sisi putri, Popsivo Polwan juga berada di posisi yang menguntungkan setelah meraih dua kemenangan beruntun. Pertandingan melawan Jakarta Pertamina Enduro akan menjadi penentuan untuk mengunci posisi puncak klasemen.
Ada perubahan jadwal pertandingan. Laga yang seharusnya digelar pada Jumat (25/4) dimajukan ke Kamis (24/4) untuk menghindari bentrokan dengan pertandingan sepak bola PSIS Semarang.
Dua laga super big match siap memanaskan GOR Jatidiri. Di sektor putra, LavAni akan berhadapan dengan juara bertahan Bhayangkara Presisi, yang pernah mengalahkan mereka di final musim lalu. Di sektor putri, Popsivo Polwan akan ditantang oleh Petrokimia Pupuk Indonesia yang kini diperkuat Megawati. Pada pertemuan sebelumnya, Popsivo berhasil membalikkan keadaan setelah tertinggal dua set.
Berikut jadwal lengkap Final Four PLN Mobile Proliga 2025 di Semarang:
Kamis, 24 April 2025
- Pukul 11.00 WIB – (Putra) Samator vs Bank Sumselbabel
- Pukul 13.30 WIB – (Putri) Electric PLN vs Petrokimia Pupuk Indonesia
- Pukul 15.30 WIB – (Putra) LavAni vs Bhayangkara Presisi
- Pukul 18.30 WIB – (Putri) Popsivo Polwan vs Pertamina Enduro
Sabtu, 26 April 2025
- Pukul 15.30 WIB – (Putra) LavAni vs Bank Sumselbabel
- Pukul 18.30 WIB – (Putri) Popsivo Polwan vs Petrokimia Pupuk Indonesia
Minggu, 27 April 2025
- Pukul 15.30 WIB – (Putra) Bhayangkara Presisi vs Samator
- Pukul 18.30 WIB – (Putri) Pertamina Enduro vs Electric PLN