Jakarta – Dunia hiburan kembali tercoreng dengan penangkapan seorang figur publik berinisial FA atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Pria yang dikenal sebagai aktor sekaligus pemain band ini diamankan oleh Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat pada Minggu, 20 April 2025, sekitar pukul 20.00 WIB.
Kabar penangkapan ini dikonfirmasi oleh Kompol Vernal Armando Sambo, Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat. Menurutnya, FA ditangkap di kediamannya yang terletak di kawasan Jakarta Selatan.
"Kami mengamankan seorang pria inisial FA yang bersangkutan adalah seorang public figure," ujar Kompol Vernal. Polisi saat ini tengah melakukan pendalaman dan penyelidikan lebih lanjut terkait kasus ini.
FA dikenal aktif membintangi sejumlah sinetron, film layar lebar, serta serial yang tayang di platform streaming Netflix. Selain itu, FA juga diketahui pernah terlibat dalam sebuah band.
Hingga saat ini, polisi belum memberikan informasi detail mengenai barang bukti yang ditemukan dalam penangkapan FA. Kasus ini masih dalam tahap pengembangan oleh pihak kepolisian.